Penyakit bercak kuning

Penyakit bercak kuning

Menyerang tanaman kelapa berumur + 20 tahun.

Gejala :

  • Pohon yang terserang terlihat bercak-bercak kering suram, pada daun tua sampai daun keempat dari pucuk, bila diamati dari dekat, bercak tersebut berwarna agak kecoklatan mengkilap seperti terkena tetesan minyak, gejala lanjut, bercak-bercak akan bersatu dan mengakibatkan daun menjadi kering, pada tahap ini pelepah daun akan terkulai pada pangkalnya dan lama kelamaan menggantung disekitar.
  • Buah menjadi tidak normal, kecil memanjang dan kebanyakan tidak ada tempurungnya.
  • Bunga diantaranya tidak normal, tangkai bunga tidak tegak tetapi membengkok dan terkulai kebawah dan selanjutnya kering.

 

Pengendalian

  • Pengendalian lebih diarahkan pada tindakan pencegahan penyebaran penyakit dengan karantina dan eradikasi.