Penyakit Busuk Pangkal pupus

Penyebab Penyakit

Penyakit disebabkan oleh gabungan beberapa jeni mikroba, yaitu: Erwinia, Penicillium, Phytophthora, Marasmius, Pestalotiopsis, Fusarium dan Curvularia

Gejala Serangan

  • Gejala awal yaitu daun-daun pupus, kira-kira 8 pelepah menguning, mengering dan berwarna coklat.
  • Semula bagian pangkal pupus berdiri tegak, makin lama makin condong dan selanjutnya patah pada pangkalnya (gambar 19).
  • Jaringan dipangkal pupus membusuk, berair dan berbau busuk, selanjutnya pembusukan berlanjut ke sekitar titik tumbuh.
  • Dalam keadaan sangat lanjut pembusukan mengarah ke jaringan di bagian tengah batang mengakibatkan seluruh jaringan hancur.
  • Pada tingkat akhir hampir seluruh sisa pelepah mengering, beberapa pelepah mengering.
  • Jika titik tumbuh tidak dirusak, maka tanaman masih dapat pulih dan menghasilkan pupus-pupus baru.

busuk_pangkal_pupus

Sumber: PPKS Medan, Gejala awal busuk pangkal pupus

gejala busuk pupus

Sumber: PPKS, Gejala dalam busuk pangkal pupus

 

Pengendalian

  • Sanitasi tanaman sakit.
  • Untuk tanaman yang baru pulih disarankan memberi ekstra pupuk N dan MG sebesar 25%.
  • Mengendalikan kumbang
  • Menyemprotkan fungisida berbahan aktif sikloheksimid, kaptafol dengan konsentrasi 0.1- 0.2% dengan dosis 300 liter/ha.

Sumber Pustaka

Rulianti, E. 2010. Pedoman Pengamatan dan Pengendalian OPT Penting Kelapa sawit. Ditlinbun, Ditjenbun.