Ulat Kipat atau Ulat Kenari

ulet_mete

Penyebab: Cricula trifenestrata

Gejala Serangan:

Ulat kecil menyerang daun – daun muda dari bagian bawah daun. Pada serangan lanjut, ulat – ulat yang lebih besar lebih rakus dan menyerang daun tua sehingga hanya tertinggal tulang daun dan tanaman menjadi gundul. Jika daun pada satu tanaman mete telah habis maka ulat akan berpindah ke tanaman lain melalui ranting atau cabang yang bersinggungan.

Pengendalian:

Pengendalian dengan predator seperti semut rangrang, laba – laba dan tawon kertas (Vespidae). Pengendalian dengan parasitoid telur Trichogramma sp., parasitoid larva Xanthopimpla sp. dan parasitoid pupa Brachymeria criculae.

Pustaka:

Ditjenbun. 2001. Musuh Alami, Hama dan Penyakit Tanaman Jambu Mete. Jakarta. Departemen Pertanian.

Direktorat Perlindungan Perkebunan. 2013. Pengendalian Hama Ulat Kipat (Cricula trifenestrata Helf.) pada Tanaman Jambu Mete.